Jumat, 19 Agustus 2011

Terharu Peringatan HUT RI, Warga Belanda Ingin Jadi WNI

Oleh Hasanudin Aco | TRIBUNnews.com – Rab, 17 Agu 2011

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Namanya Arnold Sebastian Egg. Dia bukan warga negara Indonesia (WNI) melainkan warga negara Belanda. Namun kecintaannya terhadap Indonesia tak perlu dipertanyakan lagi. Untuk itu dia rela hadir pagi-pagi di Istana Merdeka Jakarta untuk memperingati Proklamasi Kemerdekan ke-66 RI. Sebastian termasuk bangga bisa hadir di Istana Merdeka. Apalagi mendapatkan undangan dari pihak Istana Kepresidenan.
Ia mengaku senang dapat merayakan kemerdekaan negeri ini di Istana Merdeka. "Saya kan disini diundang untuk perayaan HUT RI, ini pertama kalinya," katanya di Istana Merdeka Jakarta, Rabu (17/8/2011).
Arnold adalah salah satu WNA yang begitu gembira saat hari kemerdekaan Indonesia tiba. Dia juga sudah memutuskan ingin berpindah kewarganegaraan menjadi WNI. Ini karena nasionalisme yang merasuk ke jiwanya.
"Saya cinta Indonesia. Ini menjadi hari spesial karena saya dalam proses menjadi WNI," kata dia.
Arnold cukup mencolok diantara tamu penting lainnya. Sejumlah orang memintanya berfoto bersama. Ia pun tidak keberatan dengan itu.
Setelah berfoto bersama dengan para undangan lain, Presiden Direktur PT. TokoBagus ini mengaku bahwa dirinya sudah tidak bisa dipisahkan dari Indonesia, bahkan saat ini ia dalam proses berpindah kewarga negaraan. "Istri saya orang Bali, dan saya sudah 11 tahun disini, saya senang dengan Indonesia. Saya mau jadi WNI," tuturnya dengan tulus.
Dijelaskan Indonesia adalah contoh negara yang paling baik untuk Asia Selatan karena indonesia terus maju walaupun ekonomi negara-negara lain turun. "Sebenarnya Indonesia adalah negeri yang memiliki potensi yang besar, dan saya bangga ada di negeri yang luar biasa," akunya.
Pria berkewarganegaraan Belanda ini, mengaku kerap sedih jika belakangan kerap terjadi kekerasan di negeri ini. "Saya rasa itu hanya segelintir orang saja, tapi kebanyak disini ramah-ramah," ujarnya.
Menurut Sebastian, sebagai warga asing dirinya tak merasa rikuh untuk menjalankan usaha di Indonesia. Meski berasal dari Belanda, negara yang pernah menjajah Indonesia, dia memandang Indonesia memiliki potensi untuk lebih maju lagi.
"Kebanggan banget kita bisa kerja di Indonesia saat ini. Indonesia negara maju sebenarnya. Saya pikir Indonesia negara contoh yang paling baik untuk Asia Tenggara karena indonesia terus maju walaupun ekonomi negara-negara lain turun," katanya. Karena itu dirinya tidak ragu ketika berinvestasi membesarkan situs jual beli online tokobagus.com dan tokobuku.com.

http://id.berita.yahoo.com/terharu-peringatan-hut-ri-warga-belanda-ingin-jadi-080308139.html