Minggu, 29 Mei 2011

Raul Geser CR7 di "XI Liga Champions"


INILAH.COM, Zurich- Sehari menjelang partai final Liga Champions, UEFA mengumumkan 11 pemain yang dianggap terbaik di posisinya. Yang mengejutkan, nama Cristiano Ronaldo tidak terpilih.
Sebagaimana dilansir Marca, dua tim yang bakal mentas di final nanti, Barcelona dan Manchester United menjadi penyumbang nama terbanyak dalam skuad tim terbaik Liga Champions musim ini.
Keduanya sama-sama mengirim tiga wakil dalam daftar pemain yang dianggap terbaik di posisinya masing-masing.
Kepiawaian Edwin Van der Sar di bawah mistar Manchester United menjadikannnya sebagai kiper dalam tim 11 pemain terbaik Liga Champions. Untuk mengawal tugasnya, Van der Sar akan ditopang dua bek tangguh Nemanja Vidic dan Gerard Pique. Sedangkan di sektor bek sayap akan dihuni oleh Marcelo dan Darijo Srna.
Bergeser ke sektor tengah, kreator ulung Barcelona Andres Iniesta akan didampingi oleh Mesut Oezil. Dua pemain asal La Liga ini akan dimanja oleh kecepatan dua winger Ryan Giggs dan Gareth Bale.
Sebagai mesn gol nama Lionel Messi belum tergantikan, namun yang menarik penyerang asal Argentina itu akan didampingi oleh striker gaek Raul Gonzales. Terpilihnya Raul cukup mengejutkan karena di sektor itu semestinya dapat diisi oleh pemain serbabisa Los Merengues Cristiano Ronaldo.
11 pemain terbaik ini merupakan hasil pilihan para pengunjung situs resmi UEFA.com yang mengikuti perkemangan jalannya Liga Champions sejak babak grup.
11 Pemain Terbaik Liga Champions Versi UEFA
Kiper : Edwin Van der Sar (MU).
Bek : Nemanja Vidic (MU), Gerard Pique (Barcelona), Marcelo (Real Madrid), Darijo Srna (Shakthar Donetsk).
Gelandang : Andres Iniesta (Barcelona), Mesut Oezil (Real Madrid), Ryan Giggs (MU), Gareth Bale (Tottenham Hotspur).
Penyerang : Lionel Messi(Barcelona), Raul Gonzales (Schalke 04).


Oleh Subchan Zurya Mawla | Inilah – Jum, 27 Mei 2011