Jumat, 21 Januari 2011

China Izinkan Panda Tinggal Lebih Lama di AS


Kunjungan Presiden China, Hu Jintao, tidak hanya membawa kabar baik bagi pemerintah Amerika Serikat (AS), namun bagi warga AS yang senang melihat panda. Selain menyetujui kerjasama ekspor impor dengan Washington, China membolehkan panda-panda miliknya untuk tinggal lima tahun lagi di kebun binatang AS.
Demikian ungkap Sekretaris Jenderal Asosiasi Konservasi Alam Liar China, Zang Chunlin, seperti dikutip kantor berita Associated Press (AP) di Washington DC, Rabu 19 Januari 2011. Pengumuman Zang itu bersamaan dengan kunjungan Hu ke AS dalam rangka memenuhi undang Presiden Barack Obama.
Menurut Zang, dua ekor panda raksasa bernama Mei Xiang dan Tian Tian masih akan berada di Kebun Binatang Nasional Smithsonian, Washington DC, sampai Desember 2015.
“Ini adalah kesempatan yang baik bagi rakyat Amerika untuk mengetahui lebih banyak tentang kebudayaan China dan ini juga merupakan kesempatan yang baik untuk meningkatkan persahabatan dan memperdalam pemahaman kedua negara,” ujar Zang kepada AP.
Kedua panda itu telah berada di Smithsonian sejak tahun 2000. Berdasarkan perjanjian antara kedua negara, kedua panda dipinjamkan ke AS selama sepuluh tahun dengan biaya sebesar US$ 10 juta atau sekitar Rp. 90 miliar. Uang ini diberikan oleh AS untuk penelitian konservasi panda di China.
Zang mengatakan, perpanjangan masa peminjaman oleh AS ini akan dikenakan biaya sebesar US$500ribu (Rp. 4,5 miliar) per tahun. China juga berencana untuk mengirimkan ahli anastesia, perkawinan, kelahiran, dan  pengasuhan bayi bagi para panda di AS.
“Kami berharap dapat melihat hasil yang baik pada tahun-tahun pertama,” ujar Zang.
Panda-panda ini merupakan hewan favorit di kebun binatang Smithsonian, terutama ketika anak mereka yang bernama Tai Shan lahir pada 2005. Tai Shan sempat menjadi pusat perhatian jutaan pengunjung kebun binatang. Namun, berdasarkan perjanjian antara kedua negara, semua anak panda yang lahir harus dikembalikan ke China.
Panda merupakan hewan yang unik dan berasal dari China. Disukai oleh banyak orang karena lucu untuk dilihat, pemerintah China memanfaatkan panda sebagai alat berdiplomasi dengan negara-negara lain. Maka, muncul istilah Diplomasi Panda. Pendekatan ini telah dilakukan sejak zaman kekaisaran Wu Zetian (625-705).
Kala itu, panda diberikan kepada kekaisaran Jepang sebagai bentuk persahabatan. Sejak saat itu, panda menjadi simbol persahabatan antara China dengan negara-negara lain.
Saat mulai membina hubungan dengan AS pada 1972, China mengirim sepasang panda ke Washington. Pasangan panda ini melahirkan lima anak, namun tidak ada yang berhasil selamat. Pasangan panda bernama Ling Ling dan Hsing Hsing itu tinggal di AS selama 20 tahun.
sumber :
VIVAnews
By Renne R.A Kawilarang, Denny Armandhanu - Kamis, 20 Januari 2011
----------------
KEN RESIK CLEANING SERVICE
Jasa outsourcing Cleaning Service di kota Semarang  khususnya dan Jawa Tengah umumnya, seperti :
- GENERAL CLEANING, pembersihan menyeluruh atau per bagian dari bangunan anda sesuai kebutuhan
- ROUTINE CLEANING, penempatan tenaga kami yg telah berpengalaman untuk membersihkan dan merawat bangunan anda setiap hari nya
- WASHING, melakukan pencucian terutama di elemen ruangan seperti : sofa, kursi makan, spring bed, karpet lembaran, permadani, bantal, guling, dan lainnya
- LANDSCAPE & GARDENING, membuat, merenovasi, merawat taman serta elemen penunjangnya seperti artificial rock / stone, air mancur, patung taman, dan lainnya
Hubungi kami di : 024-70021843, detail lebih lanjut di http://www.kenresik.blogspot.com